Tuhan Terangku Dan Keselamatanku | Lirik Lagu Rohani
Lirik Lagu Rohani "Tuhan Terangku Dan Keselamatanku". Lagu ini merupakan lagu yang terdapat dalam Gita Bakti No. 64, dimana Syair dan lagu dibuat oleh : Budi Tegas Priyanto pada tahun 2002, berdasarkan Mazmur 27:1-4 dan bisa dinyanyikan dengan nada dasar Do = D, 4/4. Lagu tersebut bisa juga dilihat serta dipelajari di YouTube dengan cara mengetik judul lagunya pada smartphone atau PC Anda jika memilikinya.
Untuk pemain musik dalam membawakan lagu "Tuhan Terangku Dan Keselamatanku" bisa menggunakan tempo Larghetto (agak lambat dan lebar, sedikit lebih cepat dari largo) yang dapat dimainkan pada MM (metronome maelzel) = 63 BPM (beats perminute) / ketuk permenit, atau bisa juga diantara MM = 60-66 BPM . Tempo tersebut dapat diukur juga dengan cara mendownload aplikasi metronome pada smartphone yang Anda miliki.
Lirik Lagu Rohani "Tuhan Terangku Dan Keselamatanku"
TUHAN TERANGKU DAN KESELAMATANKU;
KEPADA SIAPA AKU TAKUT DAN GENTAR?
TUHANLAH BENTENG PERTAHANAN HIDUPKU;
TERHADAP SIAPA HARUS AKU GEMETAR?
SAAT PENJAHAT MEMERANGI DIRIKU,
UNTUK MEMANGSA DAN MEMAKAN DAGINGKU,
MAKA SEMUA MUSUHKU SENDIRILAH
YANG TERGELINCIR, LALU JATUH DAN REBAH.
WALAU TENTARA YANG BERKEMAH MENGEPUNG,
TAK AKAN TAKUT HATIKU SEDIKIT PUN,
SEKALI PUN PECAH PERANG MELAWANKU,
DALAM HAL ITU PUN TAK GOYAH IMANKU.
KEPADA TUHAN HANYA SATU PINTAKU:
DIAM DI RUMAH-NYA SEUMUR HIDUPKU,
MENJADI SAKSI KEMURAHAN-NYA TERUS
DAN MENIKMATI BAIT TUHAN YANG KUDUS.
Lagu "Tuhan Terangku Dan Keselamatanku" bisa dinyanyikan dimulai dari lirik "Tuhan terangku dan keselamatanku" lalu interlude. Kemudian setelah itu ke verse2 pada lirik lagu "Saat penjahat memerangi diriku," lalu interlude lagi dan ke verse3 pada lirik lagu "Walau tentara yang berkemah mengepung," dan masuk modulasi, lalu ke verse4 pada lirik lagu "Kepada Tuhan hanya satu pintaku" lalu ending lagu. Lihat juga : FirmanMu Tuhan Adalah Kebun.